GRESIK, SabdaNews.com- Hari lahir Nahdlatul Ulama (Harlah NU) Ke 102 selalu di warnai dengan berbagai rangkaian kegiatan. Hal ini juga menjadi bagian dari perkhidmatan warga NU dalam memberikan kemanfaatan dan doktrinisasi serta penguatan kepada NU. Ini juga yang di ikhtiarkan oleh Ranting NU Lowayu Dukun Gresik dalam mengisi Harlah NU ke 102 ini di isi dengan berbagai macam kegiatan diantaranya : Senam Sehat pengundian Kupon doorprize Bazar UMKM bersama Fatayat NU Ranting Lowayu dan acara puncaknya adalah Istighosah dan doa bersama Warga NU Ranting Lowayu dan malam Ishari. Semua kegiatan dipusatkan di Kantor Ranting NU Lowayu Dukun Gresik (29/01/2025).
Muslihan M.Pd selaku Pengurus NU Ranting Lowayu menjelaskan, Alhamdulillah dengan kekompakan kader NU ini ranting NU Lowayu bisa menyelenggarakan semarak Harlah NU hal ini bisa kita buktikan dengan guyup rukun warga NU kompak hadir dalam acara tersebut.
“Dengan adanya peringatan Harlah NU yang ke 102 khususnya ranting NU Lowayu ini tentu bisa kita jadikan sebagai generasi penerus bisa mentauladani para pendahulu yang sudah berjuang dengan Khidmah yang tinggi sehingga sampai saat ini kita bisa melakukan apa yang menjadi cita cita luhur para Ulama Ahlussunah Waljamaah Annahdliyah,” semoga forum ini menjadikan kita semakin kuat dan solid serta memberikan bentuk edukasi yang sempurna dalam memajukan dan menguatkan doktrin Aswaja,” terang Muslihan yang juga Kesra Desa Lowayu penuh semangat.
Turut meramaikan peringatan Harlah NU ke 102 Ranting NU Lowayu mulai dari unsur Ranting NU, seluruh Banom, lembaga, Siswa SD, MI, MTS, SMA, perangkat Desa, Masyarakat umum serta dari KKN Unmuh Gresik. Turut hadir pada giat ini baik pagi dan malam puncak Harlah NU ranting Lowayu Jumanto anggota Dewan Kabupaten Gresik, KH Moh Sholeh Ketua MWCNU Dukun dan jajaran pengurus ranting NU Lowayu baik dari Rois Syuriah maupun Tanfidziyah. Dan diakhir acara puncak Harlah NU diisi makan bersama dengan media Talaman menandai saling guyup rukun membangun kebersamaan serta saling menguatkan warga NU ranting Lowayu. (Syafik Hoo/Red)