SabdaNews.com – Puluhan Purnawirawan TNI yang tergabung dalam Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya (PPIR) cabang Trenggalek melakukan sosialisasi dukungan untuk Prabowo Subianto di Pilpres 2024. Sosialisasi ini dilakukan dengan tujuan untuk penguatan dukungan terhadap bacapres Prabowo Subianto.
Ketua PPIR Trenggalek Serma(PUR) Edy Suryono mengatakan bahwa dukungan untuk Prabowo Subianto terus mengalir sampai bawah di Jatim. Dukungan para purnawirawan tersebut, lanjut Edy, karena melihat sosok Prabowo lebih layak menjadi presiden Indonesia mendatang dibandingkan yang lainnya.
“Pak Prabowo sudah teruji di dalam negeri dan luar negeri sehingga layak untuk diusung menjadi calon presiden dan harus dimenangkan di Pilpres 2024 mendatang,” terang Edy Suryono, Jumat (6/1/2023).
Lebih jauh Edy menjelaskan dalam kabinet pemerintah saat ini, sosok Prabowo bisa dikategorikan menteri terbaik dalam hal kinerja pemerintahan Presiden Jokowi. “Itu salah satu modal besar. Beliau bisa menunjukkan kepada rakyat, ditunjuk menjadi Menteri Pertahanan, Pak Prabowo bisa mengemban tugas dengan baik. Apalagi dimandati rakyat menjadi presiden.” dalihnya.
Senada Wakil ketua DPD Partai Gerindra Jatim Noer Soetjipto mengatakan pihaknya memberikan apresiasi atas dukungan yang diberikan PPIR Trenggalek.
“Sebagai bagian dari Partai Gerindra, PPIR telah membuktikan loyalitasnya untuk memberikan dukungan penuh kepada pak Prabowo Subianto sebagai Capres 2024. Tentunya bersama Gerindra, PPIR akan terus bergerak ke bawah mengantar pak Prabowo memenangkan Pilpres,” jelas pria asal Trenggalek ini.
Sekretaris Fraksi Partai Gerindra DPRD Jatim ini menegaskan bahwa sosok Prabowo memiliki pengalaman mumpuni dalam mengelola negara. Karena, pernah menjabat di sejumlah posisi strategis dari mulai TNI, ketua partai politik, hingga Menhan.
“Semua pengalaman itu, tentunya menjadi modal dalam menghadapi setiap tantangan bangsa ke depan,” beber anggota Komisi B DPRD Jatim.
Dalam berbagai kesempatan, Ketua Umum PPIR, Mayjend TNI (Purn) Musa Bangun juga menegaskan kalau organisasinya merupakan bagian Partai Gerindra dan mendukung penuh pencalonan Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
Musa juga menjelaskan bahwa PPIR merupakan wadah prajurit yang sudah pensiun dengan latar belakang beragam, mulai Perwira sampai prajurit yang terendah. (pun)