GRESIK, SabdaNews.com- Bertempat di Masjid Darul Muttaqin Desa Gedongkedoan Kecamatan Dukun Kabupaten Gresik. Berlangsung giat Santunan Anak Yatim. Acara ini di selenggarakan oleh Dewan Masjid Indonesia (DMI) ranting Gedongkedoan. (27/7/2023)
Momen 10 Muharram identik dengan kegiatan santunan anak yatim dan usap kepala, hal ini memberikan pelajaran dan edukasi bagi kita bahwa, anjuran untuk bersedekah dan menyantuni anak yatim sangat di anjurkan oleh Rasullullah SAW.
Acara ini menghadirkan tokoh masyarakat, pemdes, pengurus BKMM, DMI dan pengurus Masjid Darul Muttaqin Desa Gedongkedoan Kecamatan Dukun. Dan remaja masjid yang tergabung dalam organisasi Prima DMI. Turut hadir pada malam santunan anak yatim yakni H. Chusnul Aqib atau yang akrab di sapa dengan Gus Aqib anggota Dewan PKB Kabupaten Gresik juga ketua DMI Kecamatan Dukun.
Gus Aqib dalam kata sambutanya mengatakan, pengkaderan pengurus masjid dalam hal ini adalah remaja masjid (remas) sangat penting hal ini bagian dari penerus estafet kepemimpinan agar terus selalu terjaga,” seseorang pemimpin dikatakan berhasil jika pemimpin tersebut bisa mempersiapkan kadernya untuk masa depan,” ujarnya.
Anggota Dewan yang aktivis NU ini juga menambahkan, Masjid harus mempersiapkan dan penekanan pada kaderisasi muda milenial untuk di tempatkan di kepengurusan Remas dengan tujuan ketika remas sudah berkiprah maka banyak hal yang bermanfaat untuk menjadikan inovasi serta literasi terobosan positif bagi takmir masjid dan remas itu sendiri,” semoga santunan dan pembinaan bagi remas ini bermanfaat khususnya kalangan milenial muda,” tandas Gus Aqib penuh semangat dan syukur (Syafik Hoo/Red)