Mahasiswa UNMUH GRESIK KKN Di Desa BABAKBAWO Kec. Dukun Kab. Gresik. Dengan Usung “Tema : Pemberdayaan UMKM Masyarakat Melalui Pengolahan Hasil Pertanian Dan Perikanan Di Desa Babakbawo

by Redaksi

GRESIK. SabdaNews.com.– Pada awal Tahun 2025 ini, Pemerintah Desa Babakbawo Kecamatan Dukun menerima ketempatan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata( KKN) dari Universitas Muhammadiyah Gresik ( UMG). Bertempat di Balai Desa Babakbawo, Kamis, (16/01/2025) acara pembukaan Mahasiswa KKN UMG Tahun 2025 dilaksanakan di Desa Babakbawo. Adapun acara ini dibuka oleh Rahma Nilam Cahya asal Veteran, Gresik dan Muhammad Hilmi Fakhruddin asal Cerme, Gresik dengan bacaan Basmalah; dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya dengan dirigen Mariam Jamilah Mahasiswa Management asal Cerme, Gresik.

Ketua KKN Mahasiswa UMG Tahun 2025, Habibie mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Kepala Desa Desa Babakbawo dan perangkatnya, tokoh masyarakat, tokoh agama, BPD, Kepala Satuan Pendidikan serta Karang Taruna atas kehadiran di Undangan kami pada acara pembukaan KKKN Universitas Muhammadiyah Gresik Kelompok 19 tahun 2025 dan kiranya saya mohon maaf yang sebesar-besarnya, manakala. Kehadiran kami di desa Babakbawo baik kata dan perbuatan kami kurang berkenan dihati masyarakat desa Babakbawo. Mohon untuk di tegur dan diarahkan menuju yang lebih baik” Ungkapnya

Lebih lanjut, MOH..HABIBIE ABYAZ Mahasiswa Jurusan Teknik Mesin mengatakan, “Kami Mahasiswa KKN UMG di Desa Babakbawo di Tahun 2025 ini berjumlah 13 Mahasiswa. Adapun Tema KKN yang saya angkat pada kegiatan ini adalah “Pemberdayaan UMKM Masyarakat Melalui Pengolahan Hasil Pertanian Dan Perikanan Yang Unggul dan Berdaya Saing Di Desa Babakbawo Kec.Dukun.

Harapan kami kepada PEMDES Babakbawo selalu mendukung dan memberikan bimbingan, masukan yang positif serta dukungannya kepada kami agar program-program yang kami planning dan akan kami aplikasikan di tengah-tengah masyarakat Desa Babakbawo dapat terlaksana dengan baik dan bermanfaat untuk kemaslahatan masyarakat.” papar Habibie Ketua KKN UMG di Desa Babakbawo asal Desa Golokan Sidayu ini

PROGRAM KERJA KKN UMG Tahun 2025 yang akan kami laksanakan di Desa Babakbawo Kecamatan Dukun ini adalah sebagai berikut: 1. Bank Sampah. Bertujuan untuk mengurangi jumlah sampah yang masuk ke TPA melalui daur ulang dan mendidik masyarakat tentang pentingnya pengelolaan sampah yang baik dengan sasaran masyarakat Desa Babakbawo. 2 Sosialisasi Pengolahan Bank Sampah: Langkah Kecil, Dampak Besar.

Bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam pengolahan sampah yang lebih baik dengan sasaran masyarakat Desa Babakbawo. 3. Pembuatan pupuk komposit dari sampah organik dengan tujuan mengurangi limbah organik. Bertujuan untuk meningkatkan kesuburan tanah dan mendukung pertanian berkelanjutan dengan sasaran masyarakat Desa Babakbawo. 4. Bina UMKM Desa Babakbawo.

Bertujuan untuk mendukung pengembangan usaha mikro kecil dan menengah agar lebih produktif, berdaya saing, pelatihan, akses pembiayaan dan pemasaran dengan sasaran pelaku UMKM di Desa Babakbawo. 5. Sertifikasi Halal Produk UMKM. Bertujuan untuk membantu Umkm untuk meningkatkan kepercayaan konsumen. Memastikan kepatuhan terhadap regulasi dan mempermudah akses pasar yang lebih luas. Pelaku UMKM di Desa Babakbawo. 5. Bimbingan Belajar dan Mengajar Membaca Al-Qur’an di TPQ Baitul Huda dan TPQ Mathlabul Huda. Bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca Al qur’an pada anak-anak TPA dan meningkatkan kualitas Pendidikan agama dengan sasaran anak – anak peserta didik di TPQ Baitul Huda dan TPQ Mathlabul Huda.

Dalam kesempatan yang sama pula, Mas Habibie memperkenalkan 13 nama Mahasiswa KKKN UMG tahun 2024 di Desa Babakbawo sebagai berikut: 1 MUHAMMAD HILMI FAKHRUDDIN (PENDIDIKAN AGAMA ISLAM. 2 DEWI APRILIA PRIMA SUSANTI (PENDIDIKAN AGAMA ISLAM).3 NASHIRUDDIN ARROSYADI (PENDIDIKAN AGAMA ISLAM).4. FLORENTINA ARIE CATUR RATNA (TEKNIK INDUSTRI).5.TONI INDRA G. (TEKNIK INDUSTRI).6.NADAA SYIFA ABYAN RIZQI (TEKNIK INDUSTRI). 7. MARIAM JAMILAH (MANAJEMEN). 8.RAHMA NILAM CAHYA (MANAJEMEN). 9. ACHMAD DARUL FAROCHI SHOFIYANTO (MANAJEMEN). 10. DEVI ROICHATUL JANNAH (MANAJEMEN). 11. DZAKKY KAFFA MAHARANI (TEKNIK MESIN). 12. MUHAMMAD. ALVIAN YOGA PRATAMA (TEKNIK MESIN). 13. MUHAMMAD HABIBI ABYAZ (TEKNIK MESIN).”imbuhnya .

Mohammad Ilyas, S.Pd I. Sekretaris Desa Babakbawo mewakili Kepala Desa Babakbawo, Khamim Thohir, S.Pd.I. Beliau menyampaikan permohonan ma’af yang sebesar-besarnya kepada Mahasiswa KKN UMG dan para undangan lainnya karena tidak bisa bergabung dalam acara pembukaan Mahasiswa KKN UMG Tahun 2025 malam ini karena beliau masih berada di Surabaya dalam rangka musyawarah Kepala Desa se-Jawa Timur,.” Jelasnya

Lebih lanjut, SEKDES mengatakan, mewakili PEMDES Babakbawo menyampaikan selamat datang kepada adik-adik Mahasiswa KKN UMG di Desa Babakbawo, adapun segala program yang dicanangkan adik-adik Mahasiswa KKN UMG sebelum hadir di Desa Babakbawo telah memplanning program yakni menggali potensi dan mengabdi di desa Babakbawo. Dan perlu diketahui, adik-adik Mahasiswa KKN UMG , jauh-jauh hari telah berkomunikasi serta berkordinasi dengan pemerintah desa dalam hal menggali potensi-potensi di desa kemudian dituangkan dalam program kegiatan yang akan dilaksanakan. Karenanya, begitu adik-adik hadir di Desa Babakbawo, sudah ada program yang akan dilaksanakan.” Papar Sekdes Desa Babakbawo.

Dalam kesempatan yang sama, Mohammad Ilyas mengharapkan kepada adik-adik Mahasiswa KKN UMG untuk betul -betul menggali potensi dan juga sekaligus menggiatkan UMKM bagi masyarakat, sebagaimana Visi dan misi adik-adik Mahasiswa KKN UMG saat ini tercantum bahwa UMKM di Desa Babakbawo adalah Pertanian dan Perikanan. Harapan kami, dengan pengolahan pertanian dan perikanan dengan baik, bisa nenghasilkan nilai ekonomi bagi warga masyarakat serta adik-adik KKN bisa menggali kendala-kendala dilapangan. Jika hasilnya tidak maksimal, maka dicari solusinya sehingga para petani memperoleh hasil yang maksimal.” Pungkas Sekdes.

Kegiatan ini ditutup dengan bacaan do’a oleh Ketua BPD Desa Babakbawo Kecamatan Dukun yakni Bapak Ahmad Syafi’i, S.Pd.I. kemudian dilanjutkan dengan penyematan tanda pengenal ID Card Mahasiswa KKN UMG di Desa Babakbawo oleh SEKDES sebagai bentuk bahwa rangkaian kegiatan Mahasiswa KKN bisa dimulai hari ini. Adapun undangan yang hadir pada kegiatan ini adalah Ibu KADES dan SEKDES Babakbawo. Ketua BPD dan Anggotanya.

Sedangkan unfangan dari unsur pendidikan antara lain : Kepala UPT SD Negeri 273 Gresk, Kepala KOBER Desa, Kepala TPQ Baitul Huda, Kepala TPQ Mathlabul Huda serta hadir pula Ketua Karang Taruna ( KATAR) Sarirejo (Mushlikh/Red/Red).

You may also like

Leave a Comment