Luar biasa Dan Penuh Inspirative, KKG Bahasa Ingggris SD Kecamatan Dukun GELAR “Dukun English Festival ( DEF) Tahun 2025″ Usung Motto: ” JOIN US TO GET NEW EXPERIENCE IN ENGLISH”

by Redaksi

GRESIK. SabdaNews.Com- Pada hari sabtu, 18 Januari 2025. Bertempat di Aula Musholla UPT SD Negeri 284 Gresik, KKG Bahasa Inggris SD Kec.Dukun Kerjabareng dengan “Elfatah English Course Dukun” menggelar “English Festival untuk SD Negeri/ Swasta se-Kec.Dukun dengan nama Kegiatan “Dukun English Festival ( DEF) Tahun 2025.

Kegiatan DEF ini dibuka oleh Mrs.Fitriyah ( Guru Bahasa Inggris UPT SD Negeri 284 Gresik dengan bacaan surat Alfatihah dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya berikutnya sambutan dari Ketua Panitia, Ketua K3S, Pengawas SD dan ditutup dengan Bacaan Do’a

Mrs.Imroatun Mufidah as Chief of cometee of Dukun English Festival Tahun 2025 mengatakan,” motto Kegiatan “Dukun English Festival ( DEF) Tahun 2025” yakni “Join Us to get new experience in English”. Adapun bentuk Kegiatan “DUKUN ENGLISH FESTIVAL (DEF)“ yakni berupa “Workshop dan Offering Product of School ( OPS) dengan menyajikan produk sekolah baik berupa makanan atau minuman tradisional dan modern dalam Bahasa Inggris.

Tujuan dari kegiatan ini antara lain : 1. Peserta didik sekolah dasar ( SD) kecamatan Dukun mahir berbahasa Inggris. 2. Memelihara dan meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan serta keakraban antar lembaga di wilayah Kecamatan Dukun.3. Menggali potensi siswa di bidang Bahasa Inggris. 4. Menyalurkan kreatifitas di bidang Bahasa Inggris sesuai dengan minat dan bakatnya. Semoga kegiatan ini dapat menjadikan siswa-siswi lebih tertarik lagi dalam mempelajari Bahasa Inggris sekaligus juga mempersiapkan siswa-siswi yang lebih berkompeten dimasa yang akan datang.” pungkas Ibu Kordinator KKG Bahasa Inggris.Kecamatan Dukun.” Paparnya.

Mr.Salman Al-Farisi, Ketua K3S Kecamatan Dukun mengatakan, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Koordinator KKG Bahasa Inggris Kecamatan Dukun yakni Mrs.Zakiyah, Mr.Mushlih. Ketua Panita DEF: Mrs.Imro’atun Mufidah, semua pengurus beserta anggotanya atas penyelenggaran kegiatan yang dikemas dengan penuh menarik, kreatif, inovatif dan sangat luar biasa.Jelaslah KKG Bahasa Inggris Kecamatan Dukun menunjukkan kegiatan KKG Bahasa Inggris yang tidak kalah dengan kecamatan lain di kabupaten Gresik.” Tandas Ketua KKS Baru Kec Dukun ini.

Sedangkan usai acara pembukaan dilanjutkan pelaksanaan asesmen penjurian Offering Product School ( OPS) yang dinilai oleh Dewan Juri dari Elfatah English Course Of Dukun yang dipimpin oleh Mr. Gatot juga dinilai oleh dewan juri dari FKKG Bahasa Inggris Kabupaten Gresik yakni Mrs Idah.

Mrs.Bani Mashuda dalam sambutannya, terima kasih bapak/Ibu K3S Kec.Dukun dan khususnya bu Hj.Wiwik sebagai tuan rumah ketempatan DEF KKG Bahasa Inggris Kec.Dukun serta kami ucapkan terima kasih kepada Panitia DEF KKG Bahasa Inggris Kec.Dukun dan anak-anakku peserta DEF yang sangat saya banggakan.

” Pada pagi hari ini, saya mengatakan kepada KKG Bahasa Inggris Kec Dukun, Top Markotop, Jos Gandos dan luar biasa. Ini bukti kegiatan KKG yang profesional dan KKG Bahasa Inggris Kec.Dukun, sungguh the best, the best dan is the best di Kabupaten Gresik.Semoga kegiatan seperti ini memberikan manfaat yang besar bagi kemajuan pendidikan di Kec.Dukun dan dapat memberikan contoh pada KKG Bahasa Inggris di kecamatan lain di Kabupaten Gresik

Berkaitan dengan penilaian, OPS, Panitia memberikan ketentuan kepada para peserta dengan masing-masing stand hanya diperbolehkan dua perwakilan siswa untuk menjawab pertanyaan dewan juri dengan menggunakan komunikasi bahasa inggris atas produk, buatan ( made in) yang dibuatnya.

Nampaknya, suasananya ruangan menjadi mengagumkan (amazing) dikarenakan performance dan action yang dibuktikan oleh para peserta DEF, mereka rata-rata lucu,gemes dan sangat menarik dengan different style dalam berkomunikasi, mereka berani ( brave), percaya diri (confidence), bebas dari rasa takut memberikan informasi (fredom of fear of giving an information) Dan sungguh, suasananya, seperti berada di Kampung Bahasa Inggris Kediri (ENGLISH CAMP OF KEDIRI CITY). Menariknya lagi, ada dua siswa dari masing-masing SD yang ditunjuk oleh Panitia secara bergantian melakukan VISITING TO ANOTHER SCHOOL STAND sebagai juri dengan menggunakan Bahasa Inggris.

Menurut Mr.GATOT, pimpinan dari Elfatah English Course of Dukun mengatakan pada Media, ” Di Gresik, Apabila anak-anak kita ingin sukses dalam belajar Bahasa Inggris, maka harus dimulai dari kecamatan Dukun dan KKG Bahasa Inggris Kec Dukun sebagai sampelnya.

Dalam belajar Bahasa Inggris, tentunya harus menggunakan konsep belajar bahasa yakni melalui komunitas. Hal ini merupakan infrastruktur pendidikanya, otomatis actionnya berada di sekolah, di samping harus didukung oleh infrastruktur sosial budaya, yakni keteladan para guru bahasa inggris menggunakan bahasa jika kumpul-kumpul menggunakan bahasa Inggris meskipun tidak seratus persen pencapaianya dan tidak kalah pentingnya, pihak yang berwenang dalam hal ini pemerintah harus mendukung dan memberikan media.” Tandas Mr.Gatot

Dalam kesempatan yang sama, Mr.Gatot merasa bangga dan haru atas pelaksanan kegiatan Festival pada hari ini, luar biasa bapak /Ibu Guru KKG Bahasa inggris Kec.Dukun. Dan Insya Allah, Bapak/Ibu Guru KKG Bahasa Inggris Kec Dukun harus bersiap-siap, manakala dibutuhkan oleh lembaga lain dalam memberikan pelatihan sebagai instruktur Bahasa Inggris.

” Sebagai reward kami, Bapak/Ibu yang tergabung dalam KKG Bahasa Inggris Kec.Dukun, dalam liburan semester genap tahun ini, bulan Juni 2025, kami ajak Trip to English Kediri Camp dan menginap semalam dengan biaya gratis.” pungkas Mr.Gatot dengan aura bangga atas kesuksesan event DEF yang menjadi Mitra of English Learning.

Pada akhir sesi, panitia mengumumkan para juara 1, 2. 3 berdasarkan katagori penilaian yang diberikan oleh para dewan juri. Bentuk Katagori penilaian dewan Juri meliputi : Item of Content, Item of accuracy, Item of Pronounciation, Item of Creative, Item of Fluently, Item of Collaboration.

Undangan yang hadir pada kegiatan DEF Tahun 2025 pagi ini antara lain: Pengawas SD Kec.Dukun, Kelompok Kerja Kepala Sekolah ( KKS), Crew of english teacher Elfatah Course of Dukun. Judge of FKKG Gresik, Pembina Bahasa Inggris masing-masing SD, Empat siswa sebagai perwakilan peserta dari 22 sekolah dasar ( SD). se-kecamatan Dukun.
( Mushlikh/Red).

You may also like

Leave a Comment