GRESIK, SabdaNews.com- Bertempat di Halaman Ponpes Bumi Aswaja Desa Wonokerto Kecamatan Dukun Kabupaten Gresik. Ribuan jamaah yang terdiri dari Santri, wali Santri dan masyarakat umum hadiri kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Peringatan Haul ke 13 Keluarga Ponpes Bumi Aswaja diantaranya: Joko Tingkir Sultan Hadi Wijaya, KH Sangsauri, KH Muhammad Nur, H. S Abd Rochim, Hj Aninah, (Mbok Karmadi), Hj Safura, H. Abdul Hadi, Hj Siti Rohmah, H. Karpin, H. Masykur, H. Wartib, Vijays Al Irsyad, H. M Ali Yusuf, H. Moh Syuhud Arif, Hj Muniroh, H. M Zuhdi, dan H. Fathullah Waajwajihi Wadluriyatihi serta Keluarga Almarhum Almaghfurlah PP Bumi Aswaja Waajwajihi Wadzuriyatihi Lahumul Fatihah.
Peringatan ini juga membersamai Hari Santri Nasional 2023 dengan berbagai macam kegiatan yang dilakukan oleh Santri Ponpes Bumi Aswaja Wonokerto diantaranya adalah : Upacara HSN, Kirab dan doa bersama yang di pusatkan di Ponpes Bumi Aswaja Desa Wonokerto. Gema Shalawat Nabi yang di mainkan oleh kelompok “Samudra Syafaat” membuat semakin semarak dan penuh khidmah dalam peringatan Maulid Nabi Dan Haul Keluarga Bumi Aswaja. (24/10/2023)
Hasan Shadiq SH, Wakil keluarga Ponpes Bumi Aswaja dalam Kata sambutanya mengucapkan, terimaksih atas rawuh panjenegan sedoyo pada Majelis Haul ini semoga kita selalu mendapatkan keberkahan dan Syafaat Dari Kanjeng Nabi Muhammad SAW, ” momen Haul dan peringatan Maulid Nabi ini tentu kita harus tahu khidmah akan perjuangan mbah mbah kita dulu yakni dakwatul Islamiyah mendirikan cikal bakal pesantren Jambean Lowayu oleh Mbah Sangsauri dan dilanjutkan oleh generasi penerus hingga sekarang Ponpes Bumi Aswaja Desa Wonokerto dengan pengasuh Gus Irsyadul Ibad Zarachim,” Semoga membersamai ini penuh kebersamaan dan kekeluargaan abadi serta harmonis,” jelas Hasan.
Pengasuh Ponpes Bumi Aswaja Wonokerto Gus Irsyadul Ibad Zarachim saat ditemui di rumah ndalemnya mengatakan, Alhamdulillah gelaran ini juga bagian dari nyambung Silaturrahim teman kawan, sahabat, aktivis, politikus, pejabat dan pengusaha atau juga ketemu reuni tipis tipis,” semoga memberikan inspirasi dan kemanfaatan,” imbuh gus Irsyad
Pada akhir Acara diisi ceramah agama Islam khidmah tentang Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Peringatan Haul Ke 13 Keluarga Ponpes Bumi Aswaja oleh KH Nur Muhammad Habibillah dari Jombang.Turut hadir pada acara ini KH Makmun Zein dari Ponpes Leran Manyar, KH Moh Amin Syam dari Ponpes Alkarimi Tebuwung, KH Fauzan Adlan, KH Munawir Abd Hadi Wonokerto, Sahabat M3 Muslih Muandar Caleg PKB DPRD Propinsi Jatim, Abah Hasan Caleg PKB DPRD Gresik, Sena Kogam MNV Al Irsyad Caleg DPRD PKB Gresik, Gus Syaiful Arif (Bonek) wakil Garda Bangsa PKB Cabang Gresik, Tokoh Masyarakat, sebagian Kades Kecamatan Dukun beserta perangkat serta Banom dan lembaga NU (Syafik Hoo/Red)