GRESIK, SabdaNews.com– Dalam Rangka hari ibu tahun 2023, DPC PORPI Gresik, yang biasanya senam memakai pakaian olahraga, tapi kaliini memakai seragam tradisional, para peserta senam bebas memakai pakaian. “ Hal ini untuk mengenang keberhasilan Perempuan dalam berjuang untuk membela Negara tercinta, kata Ny Tining Suyadi, Sabtu (23/12/2023).
Untuk melaksanakan kegiatan hari-hari bersejarah biasanya pihak DPC PORPI Gresik, menganjurkan untuk memakai pakaian tradisional, seperti kali ini peserta senam diberi kebebasan untuk memakai pakaian adat masing-masing. Ini sudah sering dilakukan oleh oleh PORPI Gresik dengan maksud untuk mengenang pahlawan yang telah mendahului kia, ujar Ny Tining Suyadi.
Lebih lanjut Ny.Tining Suryadi menjelaskan, Alhamdulillah disiplin para peserta senam sudah berjalan dengan baik, sehingga pihak pengurus tinggal memandu dan memberi arahan. Disamping itu dengan kekompakan bersama, kita mengadakan arisan setiap bulan sekali, dengan maksud silaturrohim antar pengurus dengan peserta senam, ini berjalan sekitar 5 tahun, tambahnya.
Masih kata Ny Tining Suyadi, Sebentar lagi pengurus akan menertibkan ke anggotaan dg menerbit kan KTA bagi Anggota PORPI DPC Gresik, Terkait dengan itu mohon supaya ADMIN menyeleksi Group untuk yg sudah tidak aktif dan yg sudah tidak pernah ikut kegiatan senam di WEP, tambah Ketua PORPI DPC Gresik ini.
Untuk kegiatan Hari Minggu (24/12/2023) PORPI Ranting GKB Randuagung, untuk memakai seragam adat, sesuai dengan selera masing-masing peserta. Karena masih Memperingati Hari Ibu tahun 2023, kata Ny.Tining Suyadi. (22/12/21023)
Ketua PORPI Gresik kota mengatakan bahwa kegiatan Senan PORPI dilakasanaka di WEB adalah kegiatana Senam Gresik kota, setiap Senin-Sabtu. Untuk kegiatan Minggu pagi waktu Car fee day, adalah kegiatan DPC PORPI Kabupaten Gresik, Ny Tining Suyadi, diampingi Ketua Ranting Gresik kota Imam Mochammad Ichwan.
Dalam acara hari Ibu tahun 2023, pihak Pengurus PORPI Gresik kota memberi hadiah terhadap lima peserta yang memakai pakian tradisional terbaik dan rapi mendapat hadiah uang tranportasi dari pengurus. (Redaksi)