GRESIK, SabdaNews.com-Membersamai kebersamaan Guyup Rukun atas kerjasama dan Kolaborasi NUcare Lazisnu dengan KSPPSNU Dukun. Momentum Ramadhan ke 15 hari ini menggelar penyaluran Zakat Infaq serta uang Tunai kepada Faqir dan Dhuafa ke Ranting Lazisnu Se Kecamatan Dukun sesuai dengan Kriteria keaktifan dan Claster ranting Lazisnu. Hal ini bagian dari kerjasama yang bagus antara NUcare Lazisnu dan KSPPSNU Dukun dalam proses penyaluran Zakat. (15/03/2025)
Moh Syafi’ ketua NUcare Lazisnu Dukun mengatakan, Alhamdulilah hari ini kita bisa menyalurkan Zakat KSPPSNU Dukun melalui NUcare Lazisnu ke para Faqir dan Dhuafa Ke Ranting Lazisnu.
“Berharap kegiatan dan program ini bisa Istiqomah dan kerjasamanya terus dilanjutkan sehingga kepercayaan dan amanah ini bisa diwujudkan dengan sinergitas yang baik antara Lazisnu dan KSPPNU Dukun,” semoga penyaluran ini dapat memberikan sedikit meringankan beban kepada para penerima manfaat dengan senang serta bahagia disamping bulan Ramadhan ini kita mencari keberkahanya,” jelasnya.
Sementara itu Ketua KSPPSNU Dukun H. Muanan SH, MSi menjelaskan, Zakat merupakan kewajiban yang harus dikeluarkan oleh baik perorangan maupun lembaga atau perusahaan. Total Zakat dari KSPPSNU Dukun yang dikeluarkan mencapai Rp 53.107.290 untuk Lazisnu MWCNU Dukun dan Lazisnu PC Kabupaten Gresik.
“Makanya kita sebagai warga Nahdliyin sudah barang tentu kalau menyalurkan zakat yaa ke Lazisnu di semua tingkatan,” Semoga apa yang sudah menjadi program KSPPSNU Dukun tiap tahun bisa berlanjut semakin meningkat jumlahnya dan tetap Istiqomah kontinyu menyebar kebaikan dan kemanfaatan,” terang Muanan (Syafik Hoo/Red)
