Ketua Timprov AMIN Jatim Tegaskan Anies Kuasai Tema Debat Capres

by Redaksi

SabdaNews.com – Debat perdana Calon Presiden yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) sudah selesai dilaksanakan, di Kantor KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Selasa (12/12/2023) malam.

Debat pun dihadiri ketiga pasangan capres-cawapres. Nuansa seru pun terjadi pada debat tersebut sebab masing-masing capres saling lempar gagasan dan mempertahankan argumennya.

Menanggapi hal itu, Ketua Timprov AMIN Jatim Thoriqul Haq menilai, capres Anies Baswedan sangat dominan pada debat tersebut. Ini sesuai dengan prediksinya bahwa mantan Gubernur DKI Jakarta itu lebih dominan.

“Pak Anies lebih best praktis ya, dari sekian banyak persoalan yang tadi disampaikan atau dari tema yang ditetapkan hari ini,” kata Thoriqul Haq  sesuai nonton bareng debat capres di Grha Gus Dur Surabaya.

Lebih jauh mantan Bupati Lumjang ini menjelaskan, bahwa Anies Baswedan sangat menguasai persoalan-persoalan mendasar yang dialami masyarakat, khususnya pada hal yang masih belum diselesaikan pemerintah.

“Pak Anies ini sebagai capres lebih paham persoalan yang dialami bangsa Indonesia,” tegasnya.

Cak Thoriq sapaan akrabnya mencontohkan ada salah satu capres yang ternyata tidak paham suatu persoalan, yakni tentang masyarakat rentan. Dan ternyata Anies mengatakan dapat memaparkan hal tersebut dengan baik.

Persoalan istilah masyarakat rentan tersebut, menurut Thoriq sangat mendasar yang seharusnya diketahui oleh seorang capres. Namun dengan begitu, adanya kesempatan debat ini, masyarakat menjadi tahu kualitas masing-masing capres.

“Soal masyarakat rentan saja, ada capres yang tidak bisa menjelaskan soal masyarakat rentan. Itu sederhana sekali,” pungkasnya. (pun)

You may also like

Leave a Comment