GRESIK, SabdaNews.com- Kegiatan tersebut kerjasama dengan Puskesmas Panceng dalam rangka memberikan edukasi dan pemahaman akan pentingnya kesehatan bagi anggota Fatayat NU Panceng serta warga Masyarakat. Acara ini juga di Launching Posbindu (Pos Binaan Terpadu) yang merupakan monitoring dan deteksi dini faktor resiko PTM terintegrasi misalnya penyakit jantung dan pembuluh darah, diabetes, penyakit paru obstruktif akut dan kanker. Giat Fatayat ini terpusat di ranting Fatayat NU Surowiti Panceng Gresik (31/05/2024)
Kegiatan ini di awali dengan Senam bersama ratusan anggota Fatayat NU dengan memakai kostum kaos hijau seluruh anggota Fatayat NU Panceng mengikutinya, hal ini menambah semaraknya kegiatan ini disamping bertujuan untuk membangun kebersamaan dan kekompakan serta penguatan Organisasi Fatayat.
Masruroh Ketua pimpinan Fatayat NU Panceng Gresik menjelaskan, giat ini mempunyai tujuan yang pertama adalah : mengedukasi anggota tentang pentingnya menjaga kesehatan yakni dengan senam dan pemeriksaan secara berkala di Posbindu yang kedua pemberdayaan ekonomi anggota jaga ikhtiar menuju kemandirian ekonomi organisasi. “Alhamdulillah Sahabati Fatayat NU Panceng masih kompak terbukti hari ini menjadi acara atau event yang penting dalam rangka mensosialisasikan berbagai macam kesehatan dengan layanan Puskesmas Panceng dan sangat menginspirasi,” jelas Masruroh.
Camat Panceng Sampurno S.Sos, MM sinergitas antara pemerintah dengan para Stokholder, termasuk PAC Fatayat yang memiliki anggota ribuan orang ini penting untuk menunjukkan keberhasilan program pembangunan yang ada dikecamatan Panceng,” Alhamdulillah semoga kegiatan ini bermanfaat untuk pemberdayaan umat NU terutama Fatayat NU Panceng Gresik,” imbuhnya
Diakhir kegiatan ini Fatayat NU Melaunching Posbindu dan pembukaan UMKM oleh Ketua MWCNU Panceng K. Moh Halim,” semoga kedepanya semakin sehat dan manfaat Sejahtera serta Barokah Amin,” katanya saat melaunching Posbindu dan UMKM. Turut hadir pada acara ini Kepala Puskesmas Panceng, 500 anggota Fatayat NU Panceng (Syafik Hoo/Red)