Fatayat NU Dukun Gelar Pelatihan Dan Peringatan Harlah Fatayat NU Ke 75 Tahun 2025

by Redaksi

GRESIK,SabdaNews.com- Semarak peringatan Harlah Fatayat NU Dukun dirangkai dengan pelatihan dan seminar pemberdayaan anggota Fatayat NU menjadi momen special bagi Fatayat NU Dukun yakni seminar perlindungan anak dan perempuan dengan Narasumber Bapak Nurul Hijaa, S.Hum Ketua LPAI Kabupaten Gresik. juga pelatihan Desain Grafis media Sosial oleh Narasumber Bapak Ahmad Baidlowi.

Peringatan Harlah Fatayat NU Dukun Ke 75 ini adalah bagian dari perkhidmatan kepada NU sekaligus menandai pemberdayaan bagi anggota Fatayat dalam mengikuti seminar dan pelatihan. Kegiatan tersebut terpusat di Aula Madin Al Ihsan Desa Bulangan Kecamatan Dukun Kabupaten Gresik (21/04/2025)

Siti Amsaroh S.Pd Ketua Fatayat Ancab Dukun mengatakan, Alhamdulilah Harlah Fatayat ke 75 ini menjadi momen special bagi Fatayat NU Dukun hal ini tidak hanya dikemas dengan acara ceremonial saja melainkan dengan pelatihan dan seminar sebagai wawasan keilmuan yang selama ini belum kita ketahui,” terutama Permasalahan anak dan perempuan serta desain grafis yang trending saat ini,” ujarnya.

Di tambahkan Amsaroh bahwa, desain grafis adalah proses kreatif yang menggunakan elemen visual seperti teks, gambar, warna, dan bentuk menciptakan komunikasi visual yang efektif,” jelasnya.

Ia juga mengucapkan terimakasih atas 2 Narasumber atas Kehadiranya di momen Peringatan Harlah Fatayat NU ke 75 semoga bermanfaat untuk pemberdayaan Anggota Fatayat NU Dukun,” terangnya.  Acara ini dihadiri oleh Pengurus Ranting NU Bulangan dan perwakilan ranting Fatayat NU Se Ancab Dukun (Syafik Hoo/Red)

You may also like

Leave a Comment