GRESIK, SabdaNews.com- Acara 100 Hari Kerja Bupati Dan Wakil Bupati Gresik , Jum.at (21/3/2025) di Ruang Putri Cempo Pemkab Gresik . Yang jadi utama saat ini dalam 100 hari Kerjanya adalah yang bermamfaat terhadap masyarakat luas.
Karena kita lakukan saat ini pihak Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani dan Wakil Bupati Gresik, Asluchul Alif, dan selalu membagi tugas untuk kelapangan, sehingga pekerjaan yang harus segera dilaksanakan, dia selalu memberi tugas pada Dinas terkait untuk memberi masukan terhadap Bupati dan Wabub Gresik.
Alhamdulillah acara 100 Hari Kerja Bupati dan Wakil Bupati Gresik, sudah Nampak terhadap masyarakat luas seperti halnya jalan tembus Desa Kedanyang Kebomas dengan Banjarsari Cerme langsung dikerjakan oleh Dinas PU Gresik hal ini atas perntah dari Wakil Bupati Gresik, kata petugas PU yang enggan disebut namanya.
Dr, Asluchul Alif, Wakil Bupati Gresik, mengharap pada insan Pers agar kerjasamanya , dipersilahkan disoroti tapi antara pemberitaan yang bagus dengan kurang bagus seimbang. Dengan Demikian kenerja pihak Pemkab Gresik. Insyaallah akan lebih baik, karena program lima tahunan akan dituntaskan sesuai dengan harapan masyarakat Gresik. Kata Alif didepan para Wartawan Gresik.
Lebih lanjut Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani, menambahkan pekerjaan yang menjadi proritas 100 hari Kerja ini, seperti halnya kehadiran RSGS khusus Gresik Selatan hal ini merupakan bukti nyata implementasi Nawa Karsa, khususnya Gresik Sehat, yang bertujuan mendekatkan akses pelayanan kesehatan bagi masyarakat dan memperkuat sistem kesehatan daerah.
“RSGS hadir untuk memberikan layanan kesehatan berkualitas khususnya bagi masyarakat Gresik wilayah selatan. Ini menjadi kado istimewa bagi masyarakat kata Fandi Akhmad Yani, didampingi Wakil Bupati Gresik, Asluchul Alif, pada acara Opening Rumah Sakit Umum Daerah Gresik Sehati (RSGS), Minggu (9/3/2025).pekan lalu.
Grand Opening Rumah Sakit yang berlokasi di Desa Slempit, Kecamatan Kedamean, ini dilakukan langsung oleh Bupati Gresik, Fandi Akhmad Yani, didampingi Wakil Bupati Gresik, Asluchul Alif . Rumah sakit tipe C ini memiliki kapasitas 101 tempat tidur serta didukung oleh layanan spesialis.
Lain yang dilontarkan Wakil Bupati Gresik Asluchul Alif, didamping S. Hariyanto, tentang Pendidikan, “Kami telah meluncurkan program ‘Kemilau Hatiku Padamu’ sebagai bagian dari program seratus hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Gresik. Program ini bertujuan untuk memberikan perhatian lebih kepada anak-anak berkebutuhan khusus melalui pelatihan dan pendampingan intensif,”
Saat ini, terdapat 129 Guru Pembimbing Khusus (GPK) yang telah mengikuti pelatihan intensif dari Dinas Pendidikan Gresik. Program ini juga telah mencatatkan 454 anak berkebutuhan khusus yang terdaftar sebagai penerima manfaat. Pada tahap pertama, sebanyak 100 anak akan dijemput setiap dua minggu sekali menggunakan mobil bantuan dari CSR Bank Jatim., tambah S. Hariyanto, Kepala Dinas Pendidikan. (adv/ lim/Red)